Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
Aksi Boikot Apical Produk, Pemuda dan DPK KNPI Sungai Sembilan Demo Sari Dumai Sejati
Senin, 29-01-2024 - 17:54:05 WIB
Aksi demo ke Pemuda dan DPK KNPi Sungai Sembilan ke PT SDS dalam rangka boikot produk Apical grup.
TERKAIT:
   
 

Dumai,Riautempo - Sejumlah pemuda dan Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) KNPI Kecamatan Sungai Sembilan Kota Dumai melakukan demo ke PT. Sari Dumai Sejati (SDS), aksi damai ini dalam rangka boikot  Apical produk dan stop pencemaran, Senin (28/1/24).

Dalam aksi ini juga terlihat sejumlah aparat dari kepolisian melakukan pengamanan dilokasi perusahaan dan aksi yang dilakukan untuk kesekian kalinya selain boikot juga protes terhadap perusahaan yang tidak mengakomodir warga tempatan untuk bekerja di perusahaan tersebut.

Kordinator aksi Asrul sani dalam aksinya menyampaikan tiga tuntutan terhadap PT. SDS, diantaranya  meminta perusahaan untuk mengakomodir tenaga kerja anak tempatan, kemudian Pemberdayaan sosial ekonomi dan CSR dan  Tanggung jawab perusahaan dengan masalah SDGS.

"Seharusnya Apical group harus berkomitmen pada empat pilar strategis yaitu Kemitraan Transformatif, Aksi Iklim, Inovasi Hijau, dan Kemajuan Inklusif dalam sepuluh tahun ke depan, yang mana target yang ditetapkan terkait erat dengan filosofi bisnis dari Grup yaitu 5C (good for community, country, climate, customer, company), tujuan Lingkungan, Sosial dan Tata Kelola (LST), dan sembilandari Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNSDG)," ungkapnya.

Selain itu  pendekatan inklusif dan rencana strategis untuk mencapai akuntabilitas dan dampak yang lebih besar, Apical 2030 harus mendorong upaya grup perusahaan dalam membangun rantai pasokan yang lebih berkelanjutan dan bertanggung jawab serta mengatasi tantangan lingkungan, sosial, dan tata kelola (LST) saat ini.Target sepuluh  tahun Apical2030 terdiri dari empat pilar strategis.

"Empat target tersebut bertujuan untuk berkolaborasi dengan pemangku kepentingan di sepanjang rantai pasokan untuk memacu perubahan positif terkait kepatuhan akan kebijakan Tanpa Deforestasi, Tanpa Gambut, dan Tanpa Eksploitasi (NDPE), ketertelusuran, dan konservasi.
Berkolaborasi dengan pemasok untuk mencapai 100 persen rantai pasokan yang sesuai dengan kebijakan Tanpa Deforestasi, Tanpa Gambut, dan Tanpa Eksploitasi (NDPE)," ungkapnya.

Selain itu juga harus melibatkan 100 persen pemasok untuk verifikasi ketertelusuran yang independen pada tahun 2025, Berkolaborasi dengan pemasok untuk mendorong penggunaan energi bersih melalui 20 pembangkit listrik tenaga biogas (PLTBG), Bermitra dengan pemasok untuk melestarikan hutan dan lahan gambut seluas 150.000 Ha di dalam lanskap area Apical pada tahun 2030.

Pernyataan lain juga diungkapkan Dani yang merupakan salah satu perwakilan   Aliansi masyarakat Sungai Sembilan, ia
sangat menyayangkan  manejemen  PT.SDS tidak mengakomodir pemuda tempatan dalam menyalurkan dana CSR.

"Kami berharap manejemen PT.SDS Apical group  harus diaudit  danjangan ada menejemen dinasti,' tegasnya.(Dany)







 
Berita Lainnya :
  • Aksi Boikot Apical Produk, Pemuda dan DPK KNPI Sungai Sembilan Demo Sari Dumai Sejati
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pasti Dukung Kasmarni, PDI-P Fokus Penjaringan Untuk Wakil Bupati Saja
    02 Dewan Dakwah Islam Bengkalis Siap Dukung Kasmarni 2 Periode
    03 PUPR Rencanakan Pembebasan Lahan Pembangunan Jembatan Bengkalis - Bukit Batu
    04 Dihiasi 3000 Lampu Colok, PUPR Bengkalis Tampilkan Pola Jembatan Pulau Sumatera
    05
    06
    07 Berkah Ramadhan, Disdik Bengkalis Salurkan Smbako Untuk Anak Yatim di Dua Kecamatan
    08 Tuan Rumah HUT JMSI Riau ke - 4, Ini Agenda Kegiatannya di Bengkalis
    09 Spanduk Tudingan "Perusak Demokrasi" Terpampang di JPO, Ini Jawaban Ketua PPK Mandau
    10 Polres Bengkalis Amankan 43 Paket Sabu Siap Edar di Kecamatan Mandau
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - RIAU TEMPO