Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
Awal Maret, Kick Off PPDB MAN 4 Pekanbaru Dimulai
Minggu, 13-02-2022 - 10:33:31 WIB
Kepala MAN 4 Pekanbaru Agus Salim tanjung MA
TERKAIT:
   
 

KOTA PEKANBARU (RIAUTEMPO.COM) - Seiring berakhirnya pembelajaran tahun pelajaran (TP) 2021/2022, direncanakan awal Maret 2022, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Kota Pekanbaru secara resmi melaunching kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk TP 2022/2023. 


Pada PPDB kali ini, MAN 4 Pekanbaru mengagendakan untuk dua jalur pendaftaran, yakni pendaftaran jalur Tahfidz, Organisasi dan Prestasi (TOP) dan pendaftaran jalur reguler. 


"Ya, untuk pendaftaran jalur TOP ini Kick Off resminya dimulai 1-20 Maret 2022 dan  dibuka untuk 4  kriteria siswa SMP/MTs sederajat. Sesuai penamaannya, untuk TOP Tahfidz diperuntukkan bagi siswa/i yang memiliki hafalan minimal 1 juz,’’ ujar Kepala MAN 4 Kota Pekanbaru, Agus Salim Tanjung MA, Ahad (13/2/2022).


Dikatakannya,  untuk jalur TOP Organisasi diperuntukkan kepada siswa/i yang aktif dalam kepengurusan organisasi OSIS, Palang Merah Remaja (PMR), Pramuka dan organisasi minimal tingkat sekolah lainnya. Sedangkan untuk TOP  Prestasi  ditujukan untuk siswa/i berprestasi (terbaik) dalam bidang olahraga dan seni, dan juga untuk siswa/i yang memiliki nilai rerata 80 distiap semesternya, atau pernah mengikuti lomba akademik.


Menurutnya, penerimaan calon siswa baru dilakukan madrasah berakreditasi A (unggul) dari BAN/SM ini secara online, melalui website https://ppdb.man4kotapekanbaru.sch.id/  atau dapat menghubungi Humas Madrasah 081268713026 dan Sekretariat Pendaftaran PPDB 082387310706.


Sementara itu, Ketua Panitia PPDB MAN 4 Pekanbaru, Zendri Hendri  SPd MPd juga mengatakan, enjadikan pilihan melanjutkan studi menengah atas di MAN 4 Pekanbaru, akan membuat siswa/i mendapat layanan intrakurikuler yang fokus berbasis Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM) dan  Life Skills, yang akan diperlukan pasca pendidikannya. 


Ia juga menyebutkan, penyelenggaraan bengkel Quran/Tahsin, Tahfidzul Quran, Qiroatul Qutub, penguatan pendidikan karakter (PPK) Robbani, pembinaan intensif untuk Kompetisi Sains Madrasah (KSM) dan OSN (Olimpiade Sains Nasional). Juga penguasaan bahasa asing, pembinaan intensif untuk studi lanjutan ke Timur Tengah dan pendidikan berasrama/ boarding school untuk siswi putri di lingkungan madrasah, merupakan program kokurikuler yang secara konsekuen dilaksanakan Madrasah, ditambahi lagi dengan lebih dari 16 layanan program ekstrakurikuler madrasah. 


“Program madrasah di atas, dengan Akreditasi A menjadi privilege para siswa untuk studi kesemua jalur penerimaan perguruan tinggi dan dunia kerja. Misalnya pada tahun lalu saja, mutu lulusan madrasah ini sebanyak 25,5 persen dapat melanjutkan studi ke PTN melalui Jalur SNPMTN/ Jalur Undangan Prestasi, 23,6 persen melalui jalur prestasi PTKIN, 27,3 persen melalui jalur prestasi/jalur undangan PTS, dan 1,8 persen, melalui jalur ikatan dinas beasiswa. Lalu 1,8 persen ada yang menggeluti profesi sebagai santripreneur, 12,7 persen sebagai Enterpreneur, dan 7,3 persen sebagai pekerja formal,” jelasnya. 


Terakhir dikatakannya lagi,  terkait waktu pelaksanaan PPDB MAN 4 Pekanbaru jalur reguler, pelaksanaannya diagendakan pada 1-20 April 2022 nanti, juga secara online melalui laman website yang sama.(der)





 
Berita Lainnya :
  • Awal Maret, Kick Off PPDB MAN 4 Pekanbaru Dimulai
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pasti Dukung Kasmarni, PDI-P Fokus Penjaringan Untuk Wakil Bupati Saja
    02 Dewan Dakwah Islam Bengkalis Siap Dukung Kasmarni 2 Periode
    03 PUPR Rencanakan Pembebasan Lahan Pembangunan Jembatan Bengkalis - Bukit Batu
    04 Dihiasi 3000 Lampu Colok, PUPR Bengkalis Tampilkan Pola Jembatan Pulau Sumatera
    05
    06
    07 Berkah Ramadhan, Disdik Bengkalis Salurkan Smbako Untuk Anak Yatim di Dua Kecamatan
    08 Tuan Rumah HUT JMSI Riau ke - 4, Ini Agenda Kegiatannya di Bengkalis
    09 Spanduk Tudingan "Perusak Demokrasi" Terpampang di JPO, Ini Jawaban Ketua PPK Mandau
    10 Polres Bengkalis Amankan 43 Paket Sabu Siap Edar di Kecamatan Mandau
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - RIAU TEMPO